Analisis Kinerja Keuangan dengan Rasio Economic Value Added (EVA) Studi : PT. BPR Malifut Danatama Kota Ternate
Abstract
Penelitian ini berjudul bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis kinerja keuangan berdasarkan Rasio Economic Value Added pada PT. BPR Malifut Danatama Kota Ternate. Penelitian ini merupakan penelitian kuntitatif deskriptif. Objek yang menjadi penelitian ini adalah PT. BPR Malifut Danatama Ternate, penulis menggunakan teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Metode analisis data dalam bentuk angka yang kemudian dideskripsikan sebab akibat terjadinya variabel penelitian tersebut salah satu metode yang mengukur kinerja keuangan perusahaan untuk menentukan nilai tambah. Dimana, nilai tambah tersebut digunakan oleh para pemilik modal sebagai acuan dalam menentukan investasi pada perusahaan tertentu. Manfaat dari Economic Value Added sebagai tolak ukur dalam menilai kinerja keuangan terhadap para pemilik modal yang berminat menginvestasikan modalnya di perusahaan. Adapun hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Economic Value Added (EVA) menunjukkan perkembangan positif pada periode 2020 dimana nilai EVA 834.027.074 sampai dengan 2021 dengan nilai EVA 736.989.833. Hasil analisis metode Economic Value Added untuk mengukur kinerja keuangan menunjukkan perkembangan yang positif dalam waktu satu tahun yakni EVA > dari 0, maka telah terjadi nilai tambah ekonomis dan kinerja keuangan PT. BPR Malifut Danatama Kota Ternate dapat dikatakan baik.
Full Text:
PDFReferences
Adiguna , Irena Nesya (2013). Analisis Kinerja Keuangan Menggunakan Metode EVA pada Perusahaan Plastik dan Kemasan di BEI .
Andika, W. L., & Witiastuti, R. S. (2017). Analisis Economic Value Added dan Market Value Added sebagai alat pengukur kinerja perusahaan serta pengaruhnya terhadap harga saham. Management Analysis Journal, 6(3).
Amaluis, D.,. Analisis Kinerja Keuangan Berdasarkan Pendekatan Economic Value Added (EVA). Journal of Economic and Economic Education. http://dx.doi.org/10.22202/economica.2012.v1.i1.106. Diakses tanggal 20 Februri 2017.
Harahap, Sofyan syafri. (2011). Analisis kritis atas Laporan Keuangan. Edisi Pertama Cetakan ke sepuluh. Jakarta : PT Bumi Aksara
Huda, Miftahul., dkk. 2019. Analisis Perbedaan Kinerja Keuangan Bank Syariah Dengan Menggunakan Metode EVA: Studi Kasus Pada PT Bank Muamalat Indonesia Tbk. Dan PT Bank BRI Syariah Tbk. Periode 2015- 2018. Jurnal Ilmiah Riset Akuntansi.
Muzawwis, dkk. (2019). Analisis Perbandingan Kinerja Keuangan Dengan Metode Economic Value Added (EVA) (Study Pada BPRS Bhakti Sumekar Dan Woori Saudara Di Pamekasan (SENAMI, Manajemen, dan Akuntansi): Fakultas Ekonomi Universitas Islam Madura.
Rahayu, Rahyuni. (2019). The Effect of Sharia Supervisory Board on Financial Performance, with Islamic Social Reporting as the Intervening Variable. Quest Journals Journal of Research in Business and Management Volume 7 ~ Issue 1.
DOI (PDF): http://dx.doi.org/10.46339/ji-abf.v1i2.1434.g924
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2024 Journal of Islamic Accounting, Business and Finance